Menemukan

Sekda Ketapang Buka Gawai Dayak Bapalas Banua Kecamatan Kendawangan

Menemukan, Pengalaman

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KETAPANG – Bupati Ketapang Martin Rantan, SH, M.Sos yang diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ketapang Alexander Wilyo, S.STP, M.Si membuka Gawai Dayak Bapalas Banua Kecamatan Kendawangan, Kabupaten Ketapang, Jumat 25 November 2022 di Kebun Eco Camp di Jalan Sukaria-Sui Gantang.

Dalam acara tersebut juga dilakukan acara Kisar Pesaling Pesibur Sekda Kabupaten Ketapang di rumah adat Dusun Sukaria oleh masyarakat adat dayak Kecamatan Kendawangan seakaran dengan Gelar Raden Cendaga Payong Negeri.

Saat dikonfirmasi, Sekda mengapresiasi acara pembukaan Gawai Dayak Bapalas Banua Kecamatan Kendawangan yang melibatkan rekan-rekan dari berbagai etnis, mulai dari prosesi adat penyambutan tamu, adanya tarian khas dayak kendawangan, dilanjutkan penampilan atraksi silat dari perguruan silat Merpati Putih Desa Mekar Utama.

Dan dilanjutkan penampilan tarian dari Paguyuban Jawa Kecamatan Kendawangan dan penampilan lagu-lagu dayak ketapang.

� Tingkatkan Kemampuan, Kapolres Ketapang Polda Kalbar Gelar Latihan Menembak Bersama Anggota

� Sekda Ketapang Buka Rakor Gugus Tugas Reforma Agraria

“Kita mengapresiasi rangkaian acara pembukaan yang melibatkan multi etnis ini kita apresiasi,” ujar Sekda.

Sekda berharap acara Gawai Dayak Bapalas Banua ini dapat berjalan lancar dan sukses dan terus menjadi agenda rutin sebagai salah satu upaya dalam menjaga dan kelestarian adat budaya yang ada.

“Kita mendukung pelaksanaan gawai untuk terus terlaksana dan selain pemerintah daerah juga selalu komitmen mendukung kegiatan budaya semua etnis yang ada di Ketapang,” jelasnya.

Untuk diketahui, Gawai Dayak Bapalas Banua berlangsung selama dua hari sejak Jumat 25 November hingga Sabtu 26 November 2022 dengan rangkaian acara seperti perlombaan seni dan olahraga tradisional dayak diantaranya lomba pop singer lagu dayak, lomba tari dayak kreasi, lomba menabuh kelinang/gamalan dan lomba menyumpit. (*)

Cek Berita dan Artikel Mudah Diakses di�Google News