Kuliner

Ramaikan Piala Dunia 2022, Restoran Ini Hadirkan Menu dan Merchandise Spesial

Jakarta: Euforia jelang Piala Dunia 2022 yang akan berlangsung di Qatar, sudah terasa sampai ke Indonesia. Salah satunya, keseruan yang datang dari restoran cepat saji, McDonald’s sebagai global sponsor FIFA World Cup.

Untuk kejuaran di tahun 2022 ini, McDonald’s meluncurkan kampanye global yang dilaksanakan di lebih dari 75 negara di dunia yaitu “Wanna go to McDonald’s?” atau dalam bahasa Indonesia, “Mau ke Mekdi?” (sebutan fans McDonald’s di Indonesia). Kampanye ini dipersembahkan untuk para penggemar FIFA World Cup di seluruh dunia.

Kampanye ini akan dimulai dengan peluncuran film pendek berdurasi 60 detik yang dibintangi oleh aktor kenamaan global dan tentunya juga penggemar berat McDonald’s. Pecinta Micky-D ini adalah Jason Sudeikis, aktor dunia peraih enam kali Emmy® Award, bintang TikTok #1 di dunia, Khaby Lame, selebriti K-pop ITZY, dan streamer Twitch Edwin Castro.

“Film ini menampilkan 10 bahasa dan 4 dialek, serta mengambil gambar di empat lokasi di seluruh dunia untuk memastikan setiap adegan terasa unik dan otentik bagi para penggemar yang diwakilinya. Film pendek ini mulai tayang pada Senin, 14 November jam 21:01 di kanal Youtube McDonald’s,” ujar Caroline Kurniadjaja, Associate Director of Marketing McDonald’s Indonesia, dalam konferensi pers virtual pada Selasa (15/11).

Selain itu, film ini juga menjadi bagian dari sejarah McDonald’s dalam merayakan dan menghidupkan ragam keunikan budaya, tradisi dan cita rasa di tiap negaranya, termasuk Indonesia.

kuliner, ramaikan piala dunia 2022, restoran ini hadirkan menu dan merchandise spesial

image medcom

(Paket Gol dan Paket Juara McD, serta Snack Bowl edisi Piala Dunia 2022. Foto: Dok. Istimewa)

Di Indonesia, McD telah menyiapkan banyak program seru untuk para penggemar FIFA World Cup 2022 dimulai dengan meluncurkan menu snack terbaru yaitu Spicy Chicken McNuggets, mengeluarkan exclusive merchandise berupa Food grade Snack Bowl, aktivitas Lucky GOL berhadiah untuk para pelanggan di beberapa restoran McDonald’s, dan juga kompetisi lainnya bekerja sama dengan partner dari McDonald’s.

Tak hanya itu, akan ada juga kegiatan Nonton Bersama FIFA World Cup QatarTM 2022 yang akan diselenggarakan di 60 restoran McDonald’s Indonesia di lebih dari 20 kota mulai tanggal 20 November – 18 Desember 2022.

Lebih lanjut, Caroline mengatakan pada momen FIFA World Cup QatarTM 2022 ini McDonald’s mengeluarkan menu terbaru yang terinspirasi dari salah satu menu favorit di McDonald’s yaitu Spicy Chicken McNuggets yang merupakan potongan ayam tanpa tulang dengan sensasi rasa pedas. Menu ini dapat dibeli Ala Carte 6 pcs atau 11 pcs.

Pelanggan juga berkesempatan untuk memiliki merchandise eksklusif dari McDonald’s yang berupa food grade Snack Bowl dalam bentuk bola dengan desain enam negara favorit penggemar Piala Dunia, seperti Argentina, Brazil, Jerman, dan lain sebagainya.

“Momen FIFA World Cup QatarTM 2022 menjadi momen yang tepat bagi pelanggan McDonald’s untuk merasakan atmosfir keseruan Piala Dunia 2022. Semua program yang kami lakukan ini adalah wujud dari komitmen McDonald’s untuk menghadirkan kegembiraan bagi para fans bola dan konsumen di restoran McDonald’s. Semoga pada setiap momen di Piala Dunia 2022, para pelanggan selalu punya tujuan yang sama selain fair game namun juga mengahabiskan waktu bersama ke McDonald’s,” tutup Caroline.