Mobil Tangki BBM Terbakar di Tol Ring Road Cengkareng, 6 Unit Damkar Dikerahkan

Petugas memadamkan api. Foto: ANTARA FOTO/Fauzan
Sebuah mobil tangki BBM terbakar di Jalan Tol Ring Road Cengkareng, Jakarta Barat. Kebakaran itu terjadi pada Jumat (18/11) sekitar pukul 21.41 WIB.
Dinas Gulkarmat DKI Jakarta dalam keterangan yag diterima kumparan memastikan telah mengirim petugas damkar ke lokasi kejadian.
“Pengerahan 6 unit, 30 personel,” tulis keterangan Disgulkarmat DKI Jakarta.
Saat ini petugas masih berusaha memadamkan api.
Hingga kini belum diketahui penyebab kebakaran itu. Begitu juga dengan kerugian dari peristiwa itu.